Breaking News
Loading...
Jumat, 07 Maret 2014

Bugatti Veyron Resmi Jadi Armada Baru Kepolisian Dubai

19.21

Halo gan, Sepertinya pihak kepolisian Dubai tidak pernah puas dengan deretan mobil super sebagai armada mereka. Pasalnya, kepolisian Dubai kembali menambah koleksi mobil patroli eksotisnya. 
Setelah sebelumnya memboyong Ferrari FF, Bentley Continental GT, Lamborghini Aventador, Mercedes-Benz SLS, McLaren MP4-12C dan Aston Martin One-77, kini kepolisian Dubai memiliki mobil tercepat sejagat yakni Bugatti Veyron sebagai armada baru mereka. 
Untuk kepolisian Dubai, Bugatti Veyron  ini dibalut dengan kelir putih serta kombinasi hijau yang menjadi ciri khas mobil polisi di kota itu, lengkap dengan penambahan sirine dan tulisan "POLICE".
Sekedar menyegarkan ingat, sebelumnya sempat beredar kabar mobil tersebut menjadi armada patroli polisi Dubai pada pertengahan 2013, namun tak terbukti.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer